BERBAKTILAH ENGKAU KEPADA SESAMA INSAN
" Berbaktilah Engkau Kepada Sesama Insan " Kunjungi Website kami di: www.silat-beksi.com

09 April 2013

Asosiasi Seniman Lira Indonesia (ASLI) Gelar Betawi “Betawi Award”

Dalam rangka memperingati Hari Kota Jakarta tahun 2013, Asosiasi Seniman Lira Indonesia (ASLI) akan menggelar kembali pemberian “Betawi Award” kepada sejumlah tokoh-tokoh Betawi yang memiliki komitmen, konsistensi dan pengabdiaan membangun kota Betawi dari berbagai aspek.

Sebelumnya ASLI memberikan penghargaan “Betawi Award” kepada antara lain bintang sinetron Nani Wijaya dan Mat Solar. “Sebagai warga Jakarta merasa senang akan kepedulian Gubernur Joko Widodo terhadap kebudayaan Betawi dan Pembangunan Kota Jakarta. Ini merupakan momentum agar kebudayaan Betawi tumbuh kembali menjadi tuan rumah dikota metropolitan. Orang yang memiliki komitmen layak diberi penghargaan,” tegas penggagas Betawi Award HM. Jusuf Rizal di Jakarta.

Menurut pria yang juga menjadi Presiden LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) pemberian Betawi Award seperti terdahulu melibatkan tokoh-tokoh Betawi yang akan duduk dalam konsorsium Dewan Juri.

Sebelumnya Ketua Konsorsiun Dewan Juri adalah H. Ridwan Saidi, Alm. Ketum Forum Betawi Rempug (FBR), Ustad Fadholi El Muhir, Bamus Betawi, LSM dan Jurnalis.
Pemberian Betawi Award merupakan pemberian penghargaan kepada sejumlah tokoh yang memiliki kepedulian, komitmen dan kosistensi membangun kota Jakarta serta Kebudayaan Betawi.

Tokoh itu dapat dari berbagai unsur sesuai dengan kriteria pemberian Betawi Award, baik dari unsur Betawi maupun mereka yang memiliki kepedulian dan pengabdian dalam memajukan kota Jakarta.

Betawi Award pernah diberikan kepada 12 tokoh Betawi, yakni Nurlaela (Pejuang Kemanusiaan), David Kwa (Penulis dan Pengabdi Budaya), GG Rizal (Peneliti dan Penulis), Hj. Toti (Penyanyi Gambang Kromong), Munif (Penyanyi dan Pencipta Lagu Betawi), Nur Zain Hae (Cerpenis), Yahya Andi Saputra (Pengabdi Budaya), Marid Padul, Nirin Kumpul dan Warta Seli (Pencipta Tari), juga artis Nani Wijaya, Nasrullah alias Mat Solar.

AGAK BERBEDA

Dikatakan pemberian Betawi Award tahun 2013 agak berbeda dengan sebelumnya. Komitmen Gubernur Joko Widodo yang memberikan perhatian lebih pada pengembangan kebudayaan Betawi serta Kota Jakarta, membuat kelompok penerima penghargaan akan lebih beragam.
Tidak hanya personal tetapi institusi yang mendukung eksistensi, kemajuan dan pembangunan kota Jakarta juga layak untuk diapresiasi.

Menurut pria yang juga pernah main sinetron Satu Hati Satu Cinta, Orang Ketiga dan Cinta 2020 itu, Betawi Award digagasnya bersama Ridwan Saidi saat memberikan dukungan kepada Adang Darajatun maju dalam Pencalonan Gubernur DKI Jakarta.

Beliau punya komitmen membangun kebudayaan Jakarta seperti Joko Widodo, termasuk menggagas pembangunan Pusat Kebudayaan Betawi yang belum terealisasi.
sumber: Poskota

No comments: